Indonesia bisa dibilang sebagai negara yang memiliki banyak sekali pantai indah sebagai lokasi wisata. Salah satunya adalah Pantai Ngrenehan yang terletak di Gunungkidul. Pantai ini menawarkan keindahan yang tidak kalah dengan pantai-pantai populer lainnya di Indonesia.
Spot Foto Menarik
Di pantai ini terdapat banyak sekali spot foto menarik yang bisa dimanfaatkan oleh pengunjung. Semua tempat foto Pantai Ngrenehan ini rata-rata tidak dipungut biaya alias gratis. Meskipun begitu pengunjung harus tetap memperhatikan kebersihan lingkungan sekitar dan jangan sampai merusaknya.
Adapun beberapa spot foto yang bisa dinikmati oleh para pengunjung diantaranya.
- Perahu nelayan yang berjajar dengan rapi menghasilkan pemandangan yang unik, dan sayang jika tidak diabadikan dengan lensa.
- Teluk yang dimiliki oleh pantai ini memang sudah terkenal keindahannya dan bahkan sampai ke luar negeri. Sehingga wajib sekali untuk berfoto di sini.
- Jajaran bukit di Pantai Ngrenehan yang membentang luas dan membingkai pasir putih serta laut yang ada disekitarnya.
- Pasir putih yang membentang indah dan masih bersih membuatnya menjadi spot foto favorit incaran para turis.
- Hamparan laut yang masih biru dan membentang dengan pasir putih sebagai bingkainya membuat banyak orang terpana karena keindahannya.
- Pemandangan dari atas yang sangat sayang untuk dilewatkan. Karena itu sebisa mungkin saat ke pantai ini jangan lupa untuk membawa drone.
Agar lebih mudah menuju pantai ini bersama rombongan, kami menyarankan agar Anda sewa bus pariwisata yang ada di Jogja.
Bermain Air dan Aktivitas Menarik Lainnya
Selain melihat tempat foto yang menarik dari Pantai Ngrenehan Gunungkidul, pengunjung juga bisa melihat beberapa aktivitas yang dilakukan di pantai ini. Semua aktivitas di pantai ini tentunya tidak kalah menarik dengan pantai lainnya. Adapun beberapa aktivitas yang ditawarkan, diantaranya.
Berfoto
Aktivitas pertama yang bisa dilakukan adalah berfoto, seperti yang sudah disinggung sebelumnya. Ada banyak sekali spot foto yang disediakan di pantai ini dengan keindahan yang luar biasa dan tidak tanggung-tanggung. Jadi pastikan untuk menyiapkan kamera terbaiknya saat mengunjungi pantai ini.
Menikmati Keindahan Landscape Teluk
Selanjutnya pengunjung bisa menikmati keindahan landscape teluk yang membentang di pantai. Pantai ini mempunyai teluk melengkung yang indah seperti batas dengan laut biru. Persis seperti pantai yang ada di luar negeri dengan hamparan laut biru bening, dan perahu nelayan yang terparkir rapih.
Bermain di Bukit Karang
Setelah puas menikmati keindahan landscape teluk yang dimiliki oleh pantai ini, pengunjung bisa bermain di bukit karang. Bukit karang ini ada beberapa yang berjejer rapi membingkai keindahan pantai. Sehingga sangat seru apabila pengunjung bisa berjalan-jalan di sana sambil menikmati keindahan pantai.
Menikmati Pesona Budaya
Di pantai ini juga sesekali ada kegiatan yang berhubungan dengan kebudayaan, jadi kalau pengunjung beruntung pengunjung bisa langsung menyaksikan acara ini. Beberapa acara kebudayaan yang kental dan memiliki nuansa mistis yang khas bisa langsung disaksikan.
Bersantai
Lalu bersantai sejenak dengan mendengarkan deburan ombak yang menenangkan sembari duduk santai di pasir putih. Di daerah sekitar juga ada tukang yang menjual jajanan ringan seperti es kelapa, dsb.
Berenang di Pantai
Beberapa ombak di pantai selatan Jawa biasanya terkenal ganas, dan besar sehingga beberapa pengunjung dilarang berenang. Namun, di pantai ini justru ombak yang ditemukan sangat sedikit dan juga sangat tenang. Sehingga sangat cocok untuk digunakan sebagai tempat berenang santai bersama keluarga.
Membeli Oleh-Oleh
Terakhir sebelum beranjak dari pantai, jangan lupa untuk membeli cinderamata khas dari pantai ini. Seperti kerajinan tangan dari kerang, ataupun tas anyam seperti tas nelayan Pantai Siung dengan model yang lebih kekinian. Sehingga sangat sayang jika semua hal lucu tersebut sampai terlewat.
Lihat juga: Taman Sari Yogyakarta
Hanya 2 Jam dari Pusat Kota
Untuk bisa menuju ke tempat ini, pengunjung hanya membutuhkan waktu kurang lebih 1,5 sampai 2 jam dari pusat kota Jogja dengan jarak 53,7km. Berlokasi di Desa Kanigoro yang terletak 30km dari Desa Wonosari.
Harga Tiket Masuk yang Sangat Terjangkau
Bagi yang ingin mengunjungi tempat ini pengunjung hanya membutuhkan dana Rp 5ribu per orang untuk tiket masuknya. Pantai Ngrenehan ini buka dari pukul 05.00 sampai malam.
Semua keindahan yang ditawarkan oleh Pantai Ngrenehan ini tentunya sangat sayang untuk dilewatkan. Jadi jangan lupa untuk berkunjung ke pantai ini saat liburan ke Jogja nanti.